Momen ulang tahun kekasih selalu berkesan dan akan lebih berkesan lagi apabila ada hadiah terbaik untuk sang pujaan hati. Memberikan sebuah hadiah kejutan dan menjadi kenangan yang tidak terlupakan, ada baiknya apabila anda mengetahui sifat dan kegemaran pasangan. Berikut ini 5 hadiah yang sangat cocok diberikan, dan dijamin akan menjadi kenangan terindah dalam hidupnya.
1. Jaket
Hampir semua orang membutuhkan jaket, bukan hanya untuk melindungi tubuh dari debu disiang hari tetapi jaket juga bisa menghangatkan badan di malam hari. Bila pasangan anda, menggunakan kendaaran sepeda motor untuk bekerja setiap hari maka berikanlah jaket kulit sporti, dan bila pasangan anda termasuk orang yang suka gaya-gayaan dan modis, berikan jaket yang keren dengan warna yang terang.
2. Bantal Hati
Hadiah yang satu ini sudah pasti cocok untuk pasangan yang hobinya molor, hehehe bercanda kok. Bantal berbentuk hati bisa anda dapatkan dengan mudah, warnanya pun tentu harus disesuaikan dengan warna kesukaan si dia. Pilihlah bantal yang nyaman berukuran sedang (sesuai selera), bila perlu beri sulaman nama anda dan si dia. Hmm...so sweet
3. Video Kenangan
Buatlah video kenangan saat anda lagi jalan dengan sang pujaan, entah itu saat nongkrong di cafe, di rumah mertua, atau dimanapun. Rekamlah momen-momen tersebut, beberapa bulan sebelum hari ultahnya. Buatlah seromantis mungkin, dan berikan sedikit kelucuan. Tapi durasi videonya jangan kepanjangan ya, 30 menit atau 45 menit saja sudah cukup kok. Mintalah bantuan jasa editor video, bila anda tidak bisa melakukannya.
Baju berpasangan selalu menjadi hadiah yang memilik arti tersendiri. Hadiah ini cocok diberikan bila anda sering bepergian bersama. Usahakan untuk memilih baju couple yang modelnya sederhana tetapi tahan lama, dan disukai pasangan.
5. Tas
Hadiah ini menjadi pilihan terakhir bila keempat hadiah diatas tidak cocok untuk pasangan anda. sesuaikan model tas dan warnanya dengan karakteristik pasangan anda. Pilihlah tas yang awet dan mudah dibersihkan.
Posted on 16.01 / 1
komentar / Read More